Minuman Khas Solo

by - Februari 27, 2018

Makanan berat sudah dibahas. Makanan ringan juga sudah dibahas. Tinggal minuman nih yang belum diulik. Yuk ikuti post ini untuk tahu minuman-minuman apa saja yang ada di Kota Solo. Check it out!

Es Gempol Pleret


Sekilas, es gempol pleret mirip dengan es cendol. Es gempol pleret disajikan dengan menggunakan gempol yang terbuat dari tepung beras sebagai bahan utamanya. Minuman dingin ini sangat nikmat disajikan saat cuaca terik dan panas. Saat menyantapnya percayalah dahaga kalian akan langsung hilang. Ingin mencoba es ini? Kalian bisa temukan di warung Dawet Telasih Bu Demi. Warung ini sudah terkenal karena keluarga Pak Jokowi suka membeli es dawet disini. Letak Dawet Telasih Bu Demi ada di Pasar Gede Kota Solo. Harga 1 porsi es gempol pleret dibandrol harga Rp8.000,00. Mau menikmati es ini? Silahkan ke Solo, yaa.

Es Dawet Telasih


Satu lagi menu yang dapat kamu coba di warung Dawet Telasih Bu Demi adalah es dawet telasih. Es ini juga dapat menjadi andalan kamu untuk menyegarkan dahaga, nih, selain es gempol pleret. Es ini berisi ketan hitam, biji telasih, tape ketan, jenang sumsum, cairan gula, dan santan. Untuk harga, kamu tidak perlu khawatir. Cukup mengeluarkan kocek Rp8.000,00, kamu sudah bisa mencoba minuman enak satu ini.

Wedang Ronde



Jika sebelumnya yang dibahas adalah minuman dingin, sekarang kita akan membahas minuman hangatnya. Salah satunya wedang ronde. Sebenarnya, masih banyak jenis wedang yang dijual di Solo, seperti wedang uwuh dan wedang asle. Namun, kita akan fokus membahas wedang ronde. Wedang ronde adalah minuman khas Solo yang paling banyak ditemui. Biasanya wedang ini dijual saat malam hari sebagai minuman penghangat badan saat cuaca dingin. Wedang ronde berisi tepung ketan putih yang diberi perwarna dan ditambah sirup jahe sebagai kuahnya. Dalam kuah jahe ini juga ditambah gula jawa sehingga rsanya manis dan hangat (karena jahenya). Kalian biasa mendapatkan semangkuk wedang ronde di setiap sudut kota Solo dengan harga terjangkau. Selamat mencoba!

Beras Kencur



Minuman ini mungkin sudah tidak asing lagi, ya, bagi kita. Minuman satu ini sering sekali kita icip sebagai jamu. Beras kencur rasanya manis dan akan lezat saat disajikan hangat di tengah cuaca dingin. Beras kencur juga memiliki banyak khasiat seperti peningkat nafsu makan, menghilangkan pegal-pegal dan nyeri, mengobati masuk angin, dan sebagainya. Dari khasiat tersebut, bisa disimpulkan bahwa beras kencur cocok diminum sepulang kerja atau pergi karena bisa menghilangkan pegal-pegal setelah perjalanan jauh atau setelah bekerja. Tenang, kamu tidak perlu takut jika tidak menemukan minuman ini karena biasanya minuman ini dijual di tenda-tenda kecil di pinggir jalan dengan harga yang murah meriah.

Sekian pembahasan kali ini tentang minuman khas Solo. Mungkin sebagian dari kalian sudah ada yang tau beberapa minuman disini atau bahkan semuanya. Semoga artikel ini dapat membantu kalian sebagai referensi jika berkunjung ke Solo.

You May Also Like

0 komentar